RSS
SELAMAT DATANG IN MY BLOG.

Saturday, March 27, 2010

PESONA BLORA 2

Obyek Wisata Gunung Manggir
Obyek Wisata Gunung Manggir merupakan obyek wisata alam berupa pegunungan dan terdapat Goa yang lokasinya terletak di perbukitan Manggir, desa Ngumbul Kecamatan Todanan, + 38,5 km daerah barat dari kota Blora atau + 3,5 km ke arah barat dari obyek wisata Goa Terawang. Obyek wisata gunung manggir berada di perbukitan batuan kapur dengan ketinggian + 250 m dari permukaan laut. luas areal + 4 Ha. Obyek wisata gunung Manggir juga terdapat Goa yang letaknya berada di dekat puncak gunung Manggir dengan mempunyai tiga trap atau tingkatan yaitu : Trap atas/ trap pertama , trap tengan dengan kedalaman + 15 m, dan trap bawah mempunyai kedalaman + 7 m. Didalam goa ini terdapat stalaktit dan stalakmit yang unik dan menarik. Di Obyek wisata gunung Manggir disamping terdapat goa Manggir juga terdapat goa Mangklih yang letaknya terdapat dibagian utara gunung tersebut yang didalamnya terdapat mata air (sendang). untuk mencapai obyek wisata Gunung Manggir dapat ditempuh dengan kendaraan roda dua atau empat. dari jalan aspal kearah goa + 1 km melewati jalan kampung dan jalan setapak. Puncak gunung Maggir memiliki tanah terbuka + 5 m2, apabila kita melihat dari sini kesegala arah akan tampak pemandangan yang mengesankan, begitu indah dan menawan.

Obyek wisata geologi
Obyek wisata geologi adalah merupakan wisata alam atau kegiatan wisata dibidang ilmu kebumian dengan obyek berupa lokasi yang berkaitan erat hasil proses geologi yang terkandung dan tersimpan didalam alam antara lain Geologi Wisata yang berhubungan dengan minyak dan gas bumi. Wisata Geologi ini kebanyakan berada di perbukitan dan ditengah-tengah kawasan hutan jati yang lebat yang berada diwilayah Kabupaten Blora, dan sekitarnya, namun sangat mudah dijangkau baik dangan kendaraan roda dua ataupun dengan roda empat.

Sumur minyak dan gas bumi di wilayah Kabupaten Blora yang pertama kali di ketemukan oleh BPM pada tahun 1890, jumlah sumur + 648 buah, 112 buah sumur diantaranya dapat memproduksi minyak diantaranya + 16.550.790 m2, sedangkan ladang gas bumi yang berada di wilayah Cepu ; berada di Balun dan Tobo. Adapun disekian banyak sumur minyak yang di ketemukan baik di wilayah Kabupaten Blora sendiri atau disekitarnya, terdapat sumur minyak tua yang ditambang secara tradisional oleh masyarakat setempat dengan menggunakan tali dan timba yang ditarik + sejumlah 15 orang diwilayah Wonocolo, tetapi masih masuk dikawasan hutan jati KPH Cepu Kabupaten Blora. Karena pada umumnya kawasan lokasinya berada di perbukitan dan ditengah kawasan hutan hal ini sangat menarik, unik dan menawan, sehingga banyak dikunjungi baik Wisatawan Nusantara maupun Mancanegara.

Waduk Tempuran
Objek Wisata Waduk Tempuran merupakan objek wisata yang keberadaannya, melingkari perbukitan di Dusun Juwet, Desa Tempuran, Kecamatan Blora sehingga nampak seolah-olah keberadaan Dusun Juwet berada terapung diatas waduk. Untuk sampai mencapai ke lokasi Objek Wisata Waduk Tempuran lebih kurang 10 km arah timur dari Kota Blora. Luas areal Objek Wisata Waduk Tempuran lebih kurang 4.675 Ha. Kawasan Objek Wisata Waduk Tempuran mempunyai multi guna yang fungsinya di samping sebagai irigasi tanah pertanian dan lahan perikanan, juga sangat cocok sebagai pembinaan olahraga Dayung dan pengembangan Kepariwisataan, karena lokasinya yang begitu indah dan menarik.
Sebagai pendukung Kepariwisataan antara lain :
- Adanya tempat pembibitan Ikan Tawar dengan sistem karamba.
- Tempat berlatih atlet-atlet dayung Kabupaten Blora, yang sudah mampu berbicara baik ditingkat Nasional maupun Internasional.
- Berkembangnya jasa / usaha-usaha di bidang kepariwisataan, sebagai contoh dengan keberadaannya rumah makan lesehan dan tempat pemancingan Caffe Campursari.
- Adanya sarana wisata Tirta berupa 4 buah Angsa Air. Objek Wisata Waduk Tempuran dapat dijangkau dengan kendaraan roda dua maupun roda empat, bahkan sebagai penambah daya tarik juga tersedia adanya sarana berkuda yang jinak dan mengesankan ( jenis kuda Sandel Sumbawa )
terimakasih kepada http://herisys.blogspot.com



0 comments:

Post a Comment

teman-teman

alam..........yang indah